Top Menu

Web Developer Wajib Mengetahui Teknik SEO Modern Ini Untuk Meningkatkan Pendapatan

Berbagai pembaharuan teknik dan filtur yang ada di layanan pencari juga berpengaruh pada teknik-teknik yang dikembangkan untuk SEO,Berkembangnya beragam teknologi dan layanan online yang ada saat ini juga turut memberikan andil bagi keberhasilan upaya SEO sebuah website.


Contohnya adalah kehadiran Rich Snippet di SERP dan kehadiran beragam layanan jejaring sosial.Hal-hal ini baik secara langsung maupun tidak langsung akan memberikan kontribusi bagi aspek SEO website Anda.Melalui artikel ini saya akan menjelaskan teknik-teknik SEO yang modern yang berkembang.


COPY CODE SNIPPET Ada 2 hal yang akan saya jelaskan yaitu Rich Snippet dan Structure Data Markup.Structured Data Markup atau kode data adalah standard untuk memberikan keterangan pada konten web anda agar bisa dipahami oleh mesin,termasuk mesin pencari.Rich Snippet merupakan output dari penggunaan kode data terstruktur di SERP.

Penggunaan kode data terstruktur ini tidak mempengaruhi posisi website anda di SERP,namun bisa meningkatkan rasio kunjungan yang bersumber dari SERP,Rich snippet akan membuat item web anda tampil lebih menonjol dibanding item kompetitor di SERP.

Sepengetahuan saya ada banyak jenis rich snippet dan masing-masing memiliki fungsi tersendiri
1.Rich snippet breadcrumb
2.Rich snippet produk
3.Rich snippet ulasan dan peringkat
4.Rich snippet resep
5.Rich snippet event
6.Rich snippet software
7.Rich snippet video
8.Rich snippet artikel

Sebagai catatan,para penyedia layanan mesin pencari saat ini masih terus mengevaluasi penerapan fitur rich snippet di SERP-nya.Tujuannya untuk mengantisipasi penyalahgunaan teknologi data terstruktur untuk aktivitas spam.


Posting Komentar

Designed by OddThemes | Distributed By Gooyaabi Templates